Sepatu skate memang diciptakan untuk aktivitas seperti skateboarding. Desain sepatu skate memang dibentuk dan diperuntukkan untuk bermain skateboard. Mulai dari bentuk outsole yang datar hingga ke bahan upper yang tebal dan kuat, semuanya memiliki fungsi yang menunjang untuk bermain skateboard.
Namun apakah sepatu skate baik digunakan untuk sekedar berjalan kaki? Jawabannya bisa jadi iya, bisa jadi tidak. Sepatu skate didesain dengan outsole yang datar dan cukup kaku. Meskipun memang dibuat anti slip, namun dengan bentuk dan tekstur outsole yang datar dan cukup kaku membuat kaki menerima lebih banyak benturan dari biasanya sehingga lebih cepat menyebabkan kelelahan.
Baca Juga:
Namun tentunya potensi mudah lelah dapat diminimalisir. Seperti pada Sepatu Leo Richie, agar dapat mengurangi benturan yang diterima oleh kaki, insole dibuat lebih tebal dan empuk.Dengan begitu aspek kenyamanan dari sepatu skate Leo Richie dapat dirasakan. Dengan adanya insole Anti-Gravity dan Heavy Bounce di Sepatu Leo Richie, pemakai sepatu akan mendapatkan sensasi nyaman dan empuk meskipun desain Outsole yang kaku dan keras.
Menggunakan sepatu Skate untuk berjalan kaki tentunya memberikan keuntungan lain, salah satunya dapat menunjang penampilan. Bagi kalian yang sangat menyukai gaya seperti streetwear, sepatu skate akan sangat cocok.
Leo Richie pada dasarnya merupakan brand yang memproduksi sepatu skate. Hampir semua Sepatu Leo Richie merupakan sepatu skate. Sepatu-sepatu Leo Richie Seperti sepatu Leo Richie Damar, Sepatu Leo Richie Pamungkas, Sepatu Leo Richie Oddysey dan sepatu-sepatu baru seperti Sepatu Leo Richie Padatala dan Sepatu Leo Richie Enau merupakan sepatu yang diciptakan untuk kebutuhan skate namun tentunya dapat menunjang penampilan untuk hanya sekedar jalan-jalan sore.
Products